(#. /) SMA
Negeri 1 Lhokseumawe merupakan lembaga pendidikan SMA Negeri pertama dan tertua
di Lhokseumawe maupun di Aceh pada umumnya yang berdiri sejak tahun 1957.berada
di Jalan Darussalam Kec. Banda Sakit Kota Lhokseumawe. Sejak
keberadaan sekolah tersebut telah memberikan sumbangsih melahirkan generasi
intelektual di Aceh khususnya sebagai civitas alumni yang tersebar luas ke
berbagai penjuru wilayah Indonesia bahkan luar negeri dengan berbagai profesi
dan praktisi pada instansi pemerintah ,maupun swasta, serta akan terus bertambah seiring berjalannya waktu dari
generasi ke generasi alumni seterusnya. Menindaklajuti hal tersebut maka diperlukan
sebuah wadah yang mampu melakukan inventarisir para alumni untuk menjalin
komunikasi serta silaturahmi dalam kesatuan civitas alumni. Seiring bertepatan dengan 61 tahun berdirinya sekolah tersebut, maka pada tanggal 9 Agustus 2020 berdirinya wadah perkumpulan IKA SMANSA Lhokseumawe yang merupakan
organisasi paguyuban lintas angkatan para alumni SMA Negeri 1 Lhokseumawe.
Dalam pengukuhan dan pelantikan tersebut dilakukan oleh Kepala Sekolah Ibu Nurasmah, S.Pd,. M.Pd dengan didampingi oleh Ketua Dewan Formatur Muzzakir Ibrahim, SH,. MH, dengan susunan pengurus :
Dewan Pembina : Walikota Lhokseuma Kapolres Lhokseumawe Dandim 0103 Aceh Utara Kepala Dinas Pendidikan Kota Lhokseumawe Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Lhokseumawe Ketua Umum Gusti Harto, SH,. MH (alumni angkatan 1989) dan ketua harian serta para wakil ketua Sekretaris Umum Imran Djafar, A.Md (alumni angkatan 1990) dan beberapa wakil sekretaris
Bendahara Umum Febriandi, SE (alumni angkatan 2003) dan beberapa wakil bendahar
Beberapa Para Ketua Bidang dan Kordinator Angkatan maupun wilayah (#...)
================================ |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar